Mengatasi Sering Bersin-Bersin Setelah Bangun Tidur
Kebiasaan sering bersin-bersin di pagi hari cukup banyak dialami oleh beberapa orang tertentu. Hal ini biasanya terjadi saat baru bangun tidur atau baru selesai mandi.
Bersin terus menerus dan keluar ingus cair bening |
Kenapa selalu bersin-bersin setelah bangun tidur ?
Bersin setelah bangun tidur bisa jadi merupakan gejala rhinitis vasomotor, yang mana merupakan gejala rhinitis (peradangan selaput lendir hidung akibat pemicu tertentu) namun bukan disebabkan oleh alergen pemicu alergi (rhinitis alergi).
Kondisi ini kadang disertai dengan hidung yang memerah, hidung agak gatal, mata perih, bersin-bersin, hidung tersumbat, dan mengeluarkan lendir. Namun anehnya gejala akan berkurang setelah menjelang sore hari, hanya di pagi hari saja, dan biasanya tidak berlanjut hingga sepanjang hari.
Tubuh orang-orang yang sering mengalami bersin-bersin setelah bangun tidur sangat sensitif sekali dengan udara dingin di pagi hari, dan segala sesuatu yang dingin lainnya, misalnya akibat menginjak lantai dingin, terkena angin, setelah terkena air dingin, setelah mencuci muka, setelah mencuci tangan pun bisa mengakibatkan kondisi bersin-bersin makin parah. Jadi sebaiknya hindari dulu suhu dingin saat Anda baru bangun tidur.
Jika Anda pergi ke dokter, biasanya dokter akan melakukan tes alergi dulu pada pasiennya, dan jika setelah diperiksa ternyata pasien tidak punya alergi pemicu bersin-bersin, bisa dipastikan orang tersebut mengalami gejala rhinitis vasomotor, yang mana bukan disebabkan oleh alergi.
Rhinitis vasomotor ini sering kali berhubungan dengan keaadaan otot dan saraf si penderita. Misalnya karena kurang tidur atau jarang beraktivitas fisik. Sehingga tubuhnya lemah dan sarafnya mudah terpicu oleh suhu dingin, mengakibatkan pembuluh darah di lapisan hidung sangat sensitif dan terjadi peradangan (rhinitis).
Jika Anda sering bersin-bersin di pagi hari, disarankan jangan telat sarapan. Dengan sarapan bisa membantu tubuh memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat, sehingga bersin-bersin tidak terjadi sampai seharian.
Jika Anda ada dalam keadaan terdesak, misalnya harus kerja yang mana mengharuskan Anda ada dalam keadaan fit, maka bisa digunakan obat-obat pilek yang mengandng antihistamin dan dekongestan. Obat-obatan tersebut bisa membantu meredakan gejala rhinitis untuk sementara.
Namun, jika Anda ingin sembuh dan tidak suka bersin-bersin lagi, saya rekomendasikan Anda untuk mengikuti panduan mengatasi rhinitis vasomotor yang bisa Anda baca dalam Buku Mengatasi Bersin yang bisa Anda peroleh di website mengatasibersin0.blogspot.com.
Buku tersebut harganya sangat murah, namun isinya cukup lengkap dan sangat bermanfaat sekali bagi orang yang memiliki penyakit dengan gejala suka bersin-bersin setelah bangu tidur. Saya sendiri adalah mantan penderita rhinitis vasomotor, dan berkat panduan didalamnya kini saya jadi jarang bersin-bersin lagi apabila setelah bangun tidur di pagi hari.
Baiklah, semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. Terima kasih telah membaca.
No comments:
Post a Comment