Penyebab Bersin Terus Menerus Saat Baru Bangun Tidur di Pagi Hari

Bersin Terus Menerus Saat Baru Bangun Tidur di Pagi Hari


Apakah Anda sering mengalami bersin-bersin saat bangun tidur? Jika Anda mengalami hal tersebut, berarti Anda sebasib dengan saya. Pada blog ini saya ingin berbagi pengalaman, mengenai bagaimana mengatasi bersin-bersin saat bangun tidur dan juga apa penyebabnya.


bersin terus menerus ingus cair

Ilustrasi sering bersin terus menerus/pilek saat baru bangun tidur di pagi hari


Saya sendiri dulu sering mengalami bersin-bersin setiap bangun tidur di pagi hari, tepatnya terjadi sejak beberapa tahun lalu, semasa kuliah. Setiap saya baru bangun tidur, kemudian berwudu untuk shalat subuh, langsung deh saya suka mengalami bersin-bersin yang terus menerus, hidung tersumbat, hidung meler dan mengeluarkan banyak lendir/ingus.

Awalnya saya pikir itu penyakit flu biasa yang nggak sembuh-sembuh, tapi anehnya ko bisa sampe jangka panjang. Walaupun saya udah minum obat flu, beberapa hari kemudian bersin-bersin bisa datang lagi dan lagi saat baru bangun tidur di pagi hari.

Kemudian saya mencari informasi pada dokter dan di internet, ternyata gejala bersin-bersin saat bangun tidur bukan dikarenakan penyakit flu atau pilek biasa, melainkan gejala dari Rhinitis Vasomotor.

Rhinitis vasomotor ini adalah terjadinya peradangan pada selaput lendir dalam hidung, yang bukan disebabkan oleh faktor alergi. Rhinitis vasomotor ini sering kali di picu oleh udara dingin dipagi hari, atau perubahan suhu dipagi hari. Itulah kenapa bersin-bersin sering terjadi pada saat baru bangun tidur.

Penderita rhinitis vasomotor sering kali tubuhnya/ototnya/sarafnya sangat sensitif terhadap hal-hal yang agak dingin, meskipun jika menurut orang normal hal tersebut tidaklah dingin. Misalnya Anda bengun tidur terus suhu pagi dingin, kamar anda dingin, lantai rumah Anda dingin, kena air dingin, terpapar udara dari AC atau kipas angin, lagsung deh hidung akan mudah bersin-bersin. (Kebanyakan penderita tidak menyadari pemicunya).

Gejala bersin biasanya mereda di siang hari atau di sore hari ketika suhu lingkungan dan suhu tubuh sudah mulai beradaptasi. Gejala dari rhinitis vasomotor ini mirip dengan gejala rhinitis alergi, namun pemicunya saja yang berbeda. Perbedaannya dengan gejala flu, kalo flu biasanya disertai kondisi tidak enak badan, sakit kepala dan demam.

Untuk cara mengatasi suka bersin-bersin saat bangun tidur, saya sarankan Anda membaca panduan yang ada di situs mengatasibersin0.blogspot.com, didalmnya terdapat panduan cara mengatasi bersin-bersin secara alami yang cukup ampuh. Selain itu, dengan membaca buku mengatasi bersin tersebut, nantinya Anda bisa mengetahui lebih jauh mengenai penyakit bersin-bersin Anda.

Saya sendiri sudah membaca buku tersebut sampi selesai dan sudah mempraktekannya secara teratur. Alhamdulillah, sekarang saya sudah jarang bersin-bersin lagi seperti dulu. Saran saya hendaklah mengobati gejala bersin-bersin ini, karena jika dibiarkan akan semakin sulit disembuhkan.

Ok, sekian, semoga Anda bisa sembuh. ^_^

No comments:

Post a Comment